18 Cabang Olah Raga Ikut Porprov Ke-IX Tahun 2022 Di Kabupaten Banggai

    18 Cabang Olah Raga Ikut Porprov Ke-IX Tahun 2022 Di Kabupaten Banggai

    BUOL - Sebanyak 18 Cabang Olah Raga(Cabor dari kontingen atlet Kabupaten Buol yang akan mengikuti Porprov ke-IX Tahun 2022 di Kabupaten Banggai pada tanggal 10 s/d 17 Desember 2022

    Kegiatan itu dihadiri dan dilepas langsung oleh PJ.Buoati Buol Drs.M Muchlis MM distadion kuonoto kelurahan kali kecamatan Biau Kabupaten Buol Sulawesi Tengah.Kamis 08/12/2022

    Dalam sambutannya Ketua KONI Kabupaten Buol Abdullah Batalipu, S.Sos, M.Si mengatakan “Kami dari para pengurus KONI beserta Pemerintah Kabupaten Buol terkhususnya masyarakat  Kabupaten Buol sangat memberikan dukungan kepada seluruh atlit yang akan bertanding di Porprov di Kabupaten Banggai tahun 2022”.

    Seluruh peserta maupun panitia yang ikut dalam kegiatan Porprov telah di tanggung jaminan kesehatannya dibuktikan dengan penyerahan BPJS oleh Pemerintah kepada seluruh Atlit, harapannya kepada seluruh atlit dalam bertanding untuk juara membawa nama Kabupaten Buol.

    Dalam kegiatan pelepasan kontingen Kabupaten Buol untuk mengikuti kegiatan Porprov ke-IX di Kabupaten Banggai di ikuti sebanyak 18 cabor dengan jumlah atlit 149 orang.

    Pada kesempatan yang sama Pj. Bupati Buol atas nama Pemkab. Buol menyampaikan Selamat kepada  putra/putri terbaik negeri  pogogul telah terpilih dan masuk sebagai kontingen yang akan berlaga perhelatan akbar Porprov ke-IX pada tanggal 10 s/d 17 desember 2022 di Kabupaten Banggai.

    Oleh karenanya Pj. Bupati menghimbau kepada atlet dan 40 orang pelatih/official dan 10 orang panitia yang telah diberikan tanggung jawab sebagai bagian dari kontingen Kabupaten Buol untuk berprestasi di ajang Porprov dan menjalankan kepercayaan serta tanggung jawab yang  telah dibebankan dengan penuh kedisiplinan, kegigihan, ketangguhan dan perjuangan hingga titik keringat terakhir. Demi berprestasi mengharumkan nama pribadi, keluarga dan Kabupaten Buol.

    “Atas nama Pemerintah Daerah mengucapkan  banyak terima kasih  kepada Disporapar  serta jajaran pengurus Koni Kabupaten Buol yang telah bekerja keras, dan melatih serta mendidik mempersiapkan atlit-atlit kita untuk berlaga dalam event Porprov ke-IX  Propinsi Sulawesi Tengah tahun 2022, manfaatkan kesempatan ini sebagai jalan adik-adik semua meraih prestasi tertinggi baik di level daerah, regional, nasional maupun internasional Berlagalah dengan lebih gigih, gagah, dan berani. Mengingat salah satu kunci untuk meraih  kemenangan adalah rasa percaya diri dan tidak minder” tambah beliau.

    “Walaupun pandemik covid-19 sudah mulai hilang akan tetapi kewaspadaan tetap disiplin  dengan protokol kesehatan, sebagai bentuk apresiasi dan dukungan kami kepada adik-adik atlit dan para pelatih nantinya ini kami akan memberi bonus atau uang pembinaan, namun tunjukan dulu prestasi niscaya reward dan pengahargaan akan menyusul ketika kami kelak dapat menyambut kepulangan adik-adik semua dengan mempersembahkan gelar juara pada pelaksaan PORPROV ke-IX tahun 2022 di Kabupaten Banggai” tutup Pj. Bupati Buol .

    Selanjutnya penyerahan kartu BPJS secara simbolis yang di terima oleh atlit cabor

    Kegiatan di hadiri oleh : Pabung 1305/BT, Kapolres Buol, . Asisten Ekonomi dan Pembangunan Setda Kab Buol, Danposal  Buol,   Kabag Prokopim Setda Kab Buol serta Para Atlit dan para pelatih.

    (Diskominfo Statistik dan Persandian Kab. Buol 2022)

    buol
    Rahmat Salakea

    Rahmat Salakea

    Artikel Sebelumnya

    Asisten III Bidang Administrasi Buka Musda...

    Artikel Berikutnya

    120 Warga Desa Taluan Terima BLT Tahap 4...

    Berita terkait